Senin, 02 Juli 2012

Installasi Nagios3 Pada Ubuntu 11.04 "Oneiric"


NAGIOS
        Nagios adalah open source aplikasi yang memantau untuk masalah jaringan komputer sehingga mereka bisa diperbaiki lebih cepat. Nagios dirancang untuk digunakan dengan Linux sistem operasi , tetapi juga akan bekerja di bawah Unix dan sebagian sistem berbasis Unix.

         Nagios berjalan pada pemeriksaan berkala yang ditentukan pengguna sumber daya dan jasa. Sumber daya yang dapat dipantau termasuk memori penggunaan, penggunaan disk, mikroprosesor beban, jumlah yang sedang berjalan proses es, dan file log. Layanan yang dapat dipantau meliputi Mail Transfer Protocol Sederhana ( SMTP ), Post Office Protocol 3 ( POP3 ), Hypertext Transfer Protocol ( HTTP ), dan lain protokol jaringan yang umum. Program ini dapat memonitor variabel lingkungan seperti suhu, kelembaban, atau tekanan udara dalam hubungannya dengan perangkat keras ukur yang tepat. Sebuah user-friendly berbasis web antarmuka pengguna grafis disediakan. Sebuah sistem otorisasi memungkinkan administrator untuk membatasi akses yang diperlukan.

     Nagios telah terbukti populer di kalangan usaha kecil. Pengguna lainnya termasuk penyedia layanan Internet ( ISP s), lembaga pendidikan, instansi pemerintah, lembaga perawatan kesehatan, perusahaan manufaktur, dan lembaga keuangan. Sebelumnya disebut NetSaint, nagios dikembangkan oleh Ethan Gelstad dan disempurnakan oleh banyak kontributor.
sumber : http://searchenterpriselinux.techtarget.com/definition/Nagios

Keistimewaan Nagios
  1. Memonitoring servis jaringan (SMTP, POP3, HTTP, NNTP, PING, dsb)\
  2. Servis cek yang paralel
  3. Mendukung implementasi monitoring dengan host yang berle
  4. Web interface yang fakultatip untuk melihat status network, urutan masalah dan pemberitahuan, log file, dsb).
  5. Memonitoring sumber- sumber host (load prosesor, penggunaan disk, dsb)
  6. Desain plugin yang serderhana, yang mengijinkan pengguna untuk lebih mudah menggunakan pemeriksaan terhadap servisnya
  7. Kemampuan untuk mendefinisikan kejadian yang ditangani selama servis atau host berlangsung untuk mempermudah pemecahan masalah Perputaran file log yang otomatis

cara mengkonfigurasi NAGIOS3, berikut ini langkah-langkah konfigurasi nya :

1. Masuk dalam Root dulu (#).

2.  Lakukan install nagios3
    Dengan perintah : # apt-get install nagios3

3. Lakukan install apache2
    Dengan perintah : # apt-get install apache2 

4. Konfigurasi selanjutnya :
    Dengan perintah : nano /etc/nagios3/conf.d/localhost_nagios2.cfg

  • tambahkan pada define host tetangga dibawah define host local host, atau  bisa juga dengan cara mencopy file localhost_nagios2.cfg dengan nama lain asalkan define host pada local host tetap ada. Hal tersebut agar fungsi dari local host tidak hilang.    
  • edit host name, alias dan address-nya sesuai dengan nama dan IP tetangga.
  • tambahkan define service untuk host tetangga untuk masing-masing   service description(disk space, current users, total processes dan current load). 
       gambar saat konfirgurasi localhost_nagios2.cfg :



Pada gambar di atas hanya di ubah pada bagian host_name sesuaikan dengan gambar pertama, dan di pada langkah berikutnya begitu juga,, asal ketemu host_name ubah menjadi sesuai yang anda berikan, host_name awalnya adalah localhost, saya ubah jadi "satu".

5.   Langkah konfigurasi selanjutnya
       Dengan mengetikkan perintah :
nano /etc/nagios3/conf.d/hostgroups_nagios2.cfg 
  • Tambahkan  define hostgroup untuk ping di bagian paling bawah, kalau cuma sampai ssh-accessible servers, maka ketik baru/tambahkan untuk ping server,
  • Ubah members sesuai dengan host tetangga yang ingin di monitoringkan
  • “Lihat gambar berikut ini:”


6.   Lakukan konfigurasi berikut :
       Dengan perintah : nano /etc/nagios3/conf.d/services_nagios2.cfg 
  • Tambahkan define hostgroup untuk ping di bagian paling bawah juga 
  • Pada hostgroup –name : ping
    service description : ping
    Check_commond : check_ping
  • “lihat gambar berikut :”



 7.  Restart  kembali Nagios3
       Dengan perintah : etc/init.d/nagios3 restart

 8.  Kemudian ganti password pada nagios,disini yang harus diperhatikan yaitu username
       untuk login ke nagios3 harus admin dan password yang saya inputkan adalah jartel
       "karena seorang admin yang diberi hak pengamat jaringan bukan user biasa. Dengan
       perintah : htpasswd -c /etc/nagios3/htpasswd.users nagiosadmin


 9.  Ketik di browser 
       dengan perintah : http:/localhost/nagios3
       maka akan muncul kotak gambar seperti ini :



       pada konfirgurasi saya, dengan Username dan Password seperti dibawah ini.     
       Name : nagiosadmin
       Pass : jartel

       Setelah selesai login maka akan muncul tampilan ini : 



10.  Ini hasil Nagios saya dimana jaringan yang saya monitoring ada 2. Nama jaringan
        "satu dan dua"



 11.  Host yang saya monitoring :







 12. Summary Hostgroup :




13.  Dengan Nagios akan terlihat mudah traffic jaringan kita.

14.  Silakan Coba & Terima Kasih atas kunjungan Anda.




Salam,


Budianto





 

3 komentar: